Padang Panjang, Sindotime.com–Pasangan penyanyi dari Dinas Kesehatan (Dinkes) tampil sebagai juara I Lomba Duet Song Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), Senin (27/11) di Hall Lantai III Balai Kota. Disaat bersamaan Solo Song digelar di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota.
Sementara juara II diraih pasangan dari Dinas Perhubungan
(Dishub) dan juara III pasangan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD).
Para pegawai dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD)
berpartisipasi aktif dalam festival ini, menunjukkan bakat dan penampilan
terbaiknya. Festival ini menghadirkan variasi yang menarik, memastikan bahwa
setiap penonton dapat menikmati beragam genre musik.
Azani Maizuar, S.IP, M.I.Kom selaku koordinator bidang
kesenian pada acara ini menyebutkan, kriteria penilaian dilihat dari
penampilan, artikulasi, ekspresi, intonasi dan hafal lirik lagu yang dibawakan.
"Acara ini tidak hanya sekadar hiburan, tetapi juga
menjadi wadah untuk mempererat tali persaudaraan antar-OPD. Semangat kolaborasi
dan kebersamaan akan tercermin melalui setiap nada yang tercipta di atas
panggung," ujarnya.
Lomba ini diikuti sebanyak 24 peserta dari OPD se-Kota Padang
Panjang. Juri di antaranya Dra. Yusnelli, M.Sn, Ferry Herdianto, M.Sn, dan
Bambang Wijaksana, M.Sn.
Pada kesempatan ini, sebelum pengumuman pemenang, Penjabat
(Pj) Wali Kota, Soni Budaya Putra A.P, M.Si menyumbangkan suara emasnya
membawakan lagu berjudul "Salah Manimbang". (mg/indri/rel)
Posting Komentar