Jakarta, Sindotime–ParagonCorp dengan bangga mengumumkan
pembukaan pendaftaran untuk program Wardah Inspiring Teacher 2024. Program ini
menjadi bagian dari Festival Belajaraya 2024 yang berlangsung di Pos Bloc,
Jakarta Pusat. Dihadiri oleh 14.000 orang, Festival Belajaraya merupakan
pertemuan nasional tahunan yang diadakan oleh jaringan Semua Murid Semua Guru
(SMSG) untuk para penggerak pendidikan.
Salman Subakat, CEO NSEI (Nurhayati Subakat Entrepreneurship
Institute) - ParagonCorp, yang turut hadir dalam acara ini, menyampaikan
dukungannya terhadap Wardah Inspiring Teacher (WIT) 2024. Ia mengatakan bahwa
WIT merupakan program apresiasi yang telah diluncurkan sejak 2017, dirancang
untuk memberikan pelatihan dan pengembangan bagi guru-guru di Indonesia.
“ParagonCorp percaya bahwa pelatihan dan pengembangan
kapasitas yang kami tawarkan melalui Wardah Inspiring Teacher akan
menginspirasi guru-guru ini untuk membawa perubahan positif dalam dunia
pendidikan di Indonesia. Melalui program ini, kami berharap dapat memberikan
dukungan dan apresiasi kepada guru-guru yang sudah berjasa untuk memajukan
pendidikan di Indonesia,” ujar Salman Subakat pada pembukaan Wardah Inspiring
Teacher 2024 di Pos Bloc, Jakarta Pusat.
Wardah Inspiring Teacher 2024 terbuka untuk para guru di
seluruh Indonesia. Pendaftaran dibuka mulai hari ini, 4 Agustus 2024, hingga 31
Agustus 2024, WIT memberikan kesempatan kepada 2.000 guru terpilih untuk
mengikuti program unggulan yang bertujuan meningkatkan kompetensi dan inovasi
dalam pendidikan.
Adapun ketentuan pendaftaran Wardah Inspiring Teacher 2024
adalah:
Pilih jalur pendaftaran, yakni jalur rekomendasi guru atau
jalur pendaftaran mandiri. Jalur rekomendasi guru memungkinkan siswa, alumni,
dan masyarakat merekomendasikan guru inspiratif mereka.Jalur pendaftaran
mandiri ditujukan untuk guru yang memiliki semangat tinggi untuk belajar dan
ingin mendaftarkan diri sendiri.
Kualifikasi, yakni guru aktif dari jenjang pendidikan
formal, mulai dari PAUD hingga SMA/sederajat.
Akses pendaftaran, yakni pendaftaran dapat dilakukan melalui
tautan bit.ly/DAFTARWIT24.
Kedepannya, ParagonCorp berkomitmen untuk selalu mendukung
dan mengapresiasi para guru di seluruh Indonesia melalui berbagai program
pendidikan yang inovatif dan inspiratif. Kami percaya bahwa guru yang
berkualitas akan membawa dampak positif yang signifikan dalam dunia pendidikan,
dan melalui Wardah Inspiring Teacher, kami bertekad untuk terus berkontribusi
dalam memajukan pendidikan di Indonesia.
Tentang ParagonCorp
ParagonCorp merupakan perusahaan asal Indonesia yang berdiri
sejak tahun 1985. Perjalanan ParagonCorp bermula dari perusahaan kosmetik
nasional terbesar di Indonesia bernama PT Paragon Technology and Innovation
yang menaungi brand-brand seperti Wardah, Make Over, Emina, Kahf, Putri,
Laboré, Biodef, Instaperfect, Crystallure, Tavi, dan Wonderly. Saat ini,
ParagonCorp terus berkembang dan melebarkan sayapnya di bidang distribusi dan
perdagangan langsung dengan membawahi PT Parama Global Inspira dan PT Paranova
Global Optima yang menaungi brand Beyondly.
ParagonCorp bertujuan untuk menjadi perusahaan yang
berkomitmen untuk memiliki pengelolaan terbaik dan berkembang terus menerus
dengan bersama-sama menjadikan hari ini lebih baik dari hari kemarin. Visi kami
adalah menjadi perusahaan yang bertumbuh, bermanfaat, dan berkelanjutan.
Melalui ini, ParagonCorp berkomitmen untuk terus menghasilkan produk
berkualitas yang memberikan manfaat bagi Paragonian, mitra, masyarakat, dan
lingkungan dalam balutan lima nilai perusahaan (ketuhanan, keteladanan,
kerendahan hati, ketangguhan, dan inovasi).(*/zoe)
Posting Komentar