Padang, Sindotime-Kementerian Agama (Kemenag) Kota Padang melaksanakan pembinaan tata persuratan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kantor Kemenag Kota Padang, berlangsung di Aula Lt.2 Kemenag setempat, Selasa (17/09/24).
Pembinaan tata persuratan tersebut di buka secara resmi oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Padang, Edy Oktafiandi dalam sambutannya, Ia mengaku bahwa tata persuratan ASN Kemenag Kota Padang.
“Masih banyak kelemahan, karena masih terdapat adanya kekurangan diberbagai aspek, maka dengan lahirnya Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 9 tahun 2016 tentang Tata Naskah Dinas, maka tata persuratan di Kemenag Padang akan mendekati kesempurnaan,” terang Edy.
Edy berharap, usai acara pembinaan tata persuratan itu nantinya, segala tata cara pengetikan surat-menyurat, penomorannya, pengesahan, hingga pemberian stempel bisa sesuai dengan KMA nomor 9 tahun 2016.
“Dengan pembinaan tata persuratan ini, semoga nantinya tidak ada lagi kekeliruan dalam membuat surat,” tegas Edy.
Untuk itu, Edy berharap kepada seluruh ASN setelah kegiatan ini dalam menciptakan tata persuratan yang baik untuk selalu mengacu kepada regulasi yang ada.
Di mana hari ini birokrasi dan pemerintahan sudah bergerak kepada manajemen tata persuratan yang modern yang berbasis digitalisasi, sehingga efektivitas dan efisiensi dapat dalam tata persuratan terlaksanakan dengan baik.
Semoga dengan kegiatan ini dapat menciptakan kearsipan yang baik sehingga mudah diakses dan dinformasikan baik untuk kepentingan internal maupun yang sifatnya untuk informasi kepada masyarakat.
Pembinaan tata persuratan diikuti juga oleh, Plh. Kepala Subbag Tata Usaha Elfi Susanti, Kasi Pendidikan Agama Islam Aidil Khurdiansyah, Kasi Pendidikan Diniyah Pondok Dan Pesantren Dian Kahairaty.
Kasi Pendidikan Madrasah Farhan Furqani, Kasi Bimbingan Masyarakat Islam Aris Junaidi, kasi penyelenggara haji dan umrah h. Hendri yazid, Kasi Penyelenggara Zakat Dan Wakaf Rinaldi Putra.
Kepala Madrasah, Kepala KUA, Penyuluh, penghulu, Pengawas Madrasah/PAI beserta Aparatur sipil Negara JFT, JFU di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Padang.(Haris Tj)
Posting Komentar