Padang, Sindotime–Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Unand bakal
menggelar kegiatan tentang Gagasan Cawako Padang dan Cawawako dalam acara
Sinergi Mata Daerah tentang Gagasan Intelektual untuk Mengawal Pilkada Sumbar 2024.
Suksesi kegiatan tersebut, BEM Unand meminta dukungan agar
PWI Sumbar bersedia untuk mendukung kegiatan tersebut.
Rombongan BEM Unand yang terdiri dari Hilady dari F. Kesmas,
Afif dari F. Hukum dan Wildan F. Peternakan ini diterima oleh Ketua PWI Sumbar,
Widya Navies di Sekretariat PWI Sumbar Jalan Bagindo Azis Chan Padang, Kamis
(3/10).
Widya Nafis pada kesempatan itu menekankan pentingnya
mahasiswa Unand secara bijak menggunakan media sosial sebagai kaum intelektual.
Karena di era digitalisasi ini, informasi dapat menyebar dengan sangat cepat
melalui media sosial.
Sekretaris PWI Sumbar, Firdaus Abie menjelaskan, mahasiswa
harus memiliki jiwa kritis dalam menyikapi informasi di media sosial, agar
tidak mudah terbawa arus informasi yang tidak jelas.
Ketua SIWO Syaiful Husen mengaku, pada tahun 2030 nanti, Indonesia akan memasuki era bonus demografi. Ini seiring dengan perkembangan era modern yang serba digital. (r)
Posting Komentar