DIBAHAS: Kepala DLH Sumbar, Tasliatul Fuaddi memimpin rapat persiapan jelang peringatan HPSN 2025.(dlh sumbar) Padang, Sindotime -Dinas Li...
Padang, Sindotime-Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sumbar
bakal menggelar berbagai kegiatan sosialiasi dan edukasi dengan tema
"Kolaborasi Untuk Indonesia Bersih" jelang peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2025. Kegiatan ini akan berlangsung
pada Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD), tepatnya pada Minggu, 23 Februari
2025.
Hal tersebut disampaikan dalam
rapat persiapan yang dipimpin oleh Kepala DLH Sumbar, Tasliatul Fuaddi, di Aula
DLH pada Senin (10/2).
Fuad menegaskan pentingnya perhatian terhadap masalah sampah
yang semakin menjadi persoalan serius. “Sampah telah menjadi darurat, dan kita
perlu kolaborasi dari berbagai pihak untuk menyelesaikannya,” ujarnya.
Rapat persiapan ini dihadiri
oleh berbagai perwakilan dari unsur Pemerintah Provinsi Sumbar, seperti Dispora
Sumbar yang berperan dalam penyelenggaraan HBKB, Dinas Kominfotik Sumbar, serta
Biro Umum. Selain itu, beberapa BUMN seperti PLN, Pertamina, Pegadaian, dan
produsen air mineral turut hadir. Komunitas peduli lingkungan, termasuk
Komunitas Sakato, juga ikut berpartisipasi dalam rapat tersebut.
Melalui
peringatan HPSN tahun ini, DLH berharap dapat kembali mengingatkan semua pihak
akan pentingnya menjaga kebersihan dan memperhatikan masalah sampah, yang harus
menjadi prioritas utama bagi seluruh elemen masyarakat.(*/zoe)
COMMENTS