Sumbar  

Perkuat Kreativitas, Karakter dan Daya Saing Pemuda lewat AYCM

MERIAH : Rangkaian AYCM 2025, forum kreatif yang mempertemukan pemuda dari 11 negara anggota ASEAN saat gala dinner menampilkan kekayaan budaya Minangkabau di Auditorium Gubernuran Sumbar, Minggu (23/11).(pemprov sumbar)

Padang, Sindotime-Rangkaian ASEAN Youth Creative Meeting (AYCM) 2025) yang resmi bergulir di Sumatera Barat, menandai dimulainya forum kreatif yang mempertemukan pemuda dari 11 negara anggota ASEAN. Sebanyak 60 delegasi tiba di Padang dan langsung disambut dalam sebuah gala dinner yang menampilkan kekayaan budaya Minangkabau di Auditorium Gubernuran Sumbar, Minggu (23/11).

Sejak awal acara, para tamu dibuat terkesan dengan pertunjukan Tari Pasambahan dan Tari Piring yang dibawakan siswa-siswi SMKN 7 Padang. Aksi menari di atas pecahan piring—sebuah tradisi khas Minangkabau—menjadi sorotan utama dan memperlihatkan tingginya nilai seni lokal yang ingin dikenalkan kepada para tamu regional.

Baca juga : Longsor di Tiga Lokasi, Ruas Jalan Padang…

Acara penyambutan dipimpin oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sumbar, Arry Yuswandi, yang mewakili Gubernur Sumbar. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa penyelenggaraan AYCM merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk memperkuat kreativitas, karakter, dan daya saing pemuda. Menurutnya, forum ini bukan hanya menjadi ajang bertukar ide, tetapi juga strategi untuk memastikan generasi muda mengambil peran penting dalam pembangunan daerah dan nasional.

Selain memperkuat kualitas sumber daya pemuda, AYCM juga dirancang sebagai ruang kerja sama regional. Melalui dialog, sesi diskusi, kunjungan lapangan, hingga aktivitas kreatif, kegiatan ini diharapkan mampu menghasilkan gagasan inovatif, proyek kolaboratif, dan inisiatif sosial yang relevan dengan tantangan generasi muda ASEAN.